“Reuni dan Silaturahmi” : Akbid & Stikes Delima Persada Gresik dengan Stikes Insan Unggul Surabaya


19 July 2019
13:00 - 16:00 WIB
Hall Sang Pencerah lantai 8 UMG
Administrator

Gresik- Fakultas Kesehatan Universitas Muhammadiyah Gresik menggelar acara “Reuni dan Silaturahmi”. Acara tersebut dilaksanakan di Hall Sang Pencerah lantai 8 UMG pada Jumat (19/07). Pukul 13.00 WIB acara ini sudah dibuka, banyak peserta yang sudah berdatangan menuju ke Hall Sang Pencerah.

Latar belakang Fakultas Kesehatan UMG yang berasal dari beberapa institusi yang berbeda-beda merupakan alasan diadakannya acara ini. Para dosen Fakultas Kesehatan UMG ingin merekatkan para mahasiswa-mahasiswa dan alumni Fakultas Kesehatan agar dapat menjiwai yang tadinya berasal dari berbagai institusi yang berbeda-beda sudah menyatu menjadi Fakultas Kesehatan UMG. Selain itu, alasan lain mengundang para alumni adalah agar dapat bersilatuhami bertemu di Hall Sang Pencerah UMG agar dapat menyatu menjadi Fakultas Kesehatan UMG.

Pelaksanaan acara ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa Fakultas Kesehatan UMG, dihadiri oleh alumni-alumni dari D3 Kebidanan, D4 Kebidanan, Fisioterapi, dan Farmasi. Ada juga yang berasal dari luar yaitu Abid Mandiri, dan Universitas Muhammadiyah Lamongan.

Acara ini dibuat semi resmi, sehingga dalam acara ini ada acara hiburan-hiburan seperti akustikan dan adanya hadiah-hadiah doorprize untuk memeriahkan acara ini. Selain itu, panitia dari acara ini mengadakan pelacakan studi dengan cara membagikan quetioner transfer studi kepada peserta, kemudian adanya pengenalan dan penjaringan alumni-alumni yang belum bekerja sehingga dapat ditranning di Monozukuri Center UMG yang difokuskan untuk alumni-alumni Kebidanan dan Keperawatan sehingga dapat menjadi promosi program studi di Fakultas Kesehatan UMG. Susunan acara yang paling penting adalah paparan dari Monozukuri Center UMG. Setelah itu ada juga pembahasan mengenai perkenalan program studi-program studi Fakultas Kesehatan UMG dan pengenalan beserta harapan adanya program studi baru yaitu S1 Kebidaan dan Profesi.

Pesan yang disampaikan oleh Bu Luluk Yulianti MPH selaku ketua pelaksana acara ini adalah “ Semoga acara ini bisa ditindak lanjuti 2 atau 3 tahun lagi. Saya juga berharap acara ini dapat mengeratkan yang berasal dari institusi berbeda-beda menjadi satu Fakultas Kesehatan UMG, bisa meningkatkan animo dari alumni sehingga asaudara-saudara alumni bisa mendaftar di Fakultas Kesehatan UMG.”