PROGRAM KERJA TAHUN 2018-2019 |
||||||
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH GRESIK |
||||||
NO |
Tujuan |
Sasaran/Target |
Program |
Kegiatan |
Indikator Keberhasilan Program |
Waktu Pelaksanaan |
1 |
Menyempurnakan dokumen SPMI sesuai dengan panduan terbaru dari Direktorat Penjaminan Mutu Kemenristekdikti (Kebijakan SPMI, Manual SPMI, Standar SPMI dan Form SPMI) |
Dokumen SPMI |
Revisi dokumen SPMI |
Merevisi seluruh dokumen SPMI, memvalidasi dokumen SPMI ke Direktorat Penjaminan Mutu Kemenristekdikti |
Dokumen SPMI yang sesuai Panduan Kemenristekdikti Tahun 2018 |
September-Desember 2018 |
2 |
Mengesahkan dokumen SPMI oleh Senat Universitas |
Legalitas dokumen SPMI |
Pengeshahan dokumen SPMI |
Sosialisasi Dokumen SPMI kepada seluruh senat Universitas, mengajukan pertimbangan senat dan pengeshahan dokumen SPMI ke senat universitas |
Dokumen SPMI yang telah dishahkan oleh senat |
Januari 2018 |
3 |
Mensosialisasikan dokumen SPMI ke Unit di Lingkungan Universitas Muhammadiyah Gresik |
Seluruh unit yang ada di Universitas |
Sosialisasi Dokumen SPMI |
Mengundang seluruh unit di lingkungan Universitas dan mensosialisasikan dokumen SPMI |
Seluruh Unit memahami dokumen SPMI |
Januari 2018 |
4 |
Mengimplementasikan SPMI dengan tahapan PPEPP (Penetapan, Pelaksanaan, Evaluasi, Peningkatan dan Pengendalian) |
Seluruh unit yang ada di Universitas |
Audit Mutu Internal (AMI) |
Penyegaran auditor, Penyamaan persepsi auditor terhadap instrumen audit, melaksanakan audit di seluruh unit, menganalisis hasil audit, menyusun laporan ke Rektor |
Dokumen hasil audit mutu internal |
Juni 2018 |
5 |
Membentuk gugus kendali mutu Fakultas |
Fakultas dan Prodi |
Pembentukan GKM Fakultas |
Mengajukan permohonan perwakilan dosen Fakultas sebagai GKM Fakultas |
Terbentuknya GKM Fakultas melalui SK Rektor |
Pebruari 2019 |
6 |
Mengukur capaian KPI di Fakultas dan Program Studi secara online |
Fakultas dan Prodi |
Pengukuran Capaian KPI online |
Bekerjasma dengan DPSI untuk membuat pengukuran KPI online melalui web BPM |
Hasil pengukuran capaian KPI online |
Oktober 2018 - Juli 2019 |
7 |
Meningkatkan kualitas proses pembelajaran (planing, implementing, and evaluating) sesuai dengan tuntutan dalam kurikulum SN-DIKTI berorientasi KKNI di setiap semester. |
Dosen |
Monev Pembelajaran |
Merevisi instrumen monev, mensosialisasikan instrumen monev ke tim monev, melaksanakan monev, menganalisis hasil monev dan menyusun laporan monev ke Rektor |
Dokumen hasil monev pembelajaran |
Desember 2018 dan Juni 2019 |
8 |
Melaksanaan analisis hasil Evaluasi Proses Pembelajaran (EPP) yang diisi oleh mahasiswa di setiap semester. |
Dosen |
Evaluasi Proses Pembelajaran |
Membuka instrumen EPP di siakad bekerjasama dengan BAA, menganalisis hasil EPP dan menyusun laporan EPP ke Rektor, Fakultas dan Prodi |
Dokumen EPP |
Januari dan Juli 2019 |
9 |
Meningkatkan kepuasan layanan melalui identifikasi ketidaksesuaian berdasarkan keluhan dari kotak saran (perbaikan dan penambahan kotak saran di beberapa titik) |
Seluruh civitas akademika |
Kepuasan layanan |
Menganalisis hasil kotak saran, menyampaikan kepada setiap unit untuk ditindaklanjuti dan menyampaikan laporan ke Rektor secara berkali setiap bulan. |
Peningkatan kepuasan layanan |
September 2018 - Agustus 2019 |
10 |
Melaksanakan RTM (Rapat Tinjauan Manajemen) di Akhir tahun akademik |
Seluruh unit yang ada di Universitas |
Rapat Tinjauan Manajemen |
Menyampaikan hasil AMI, capaian KPI dan Kepuasan Layanan |
Berita acara RTM |
Juli 2019 |
11 |
Menguatkan sistem manajemen mutu melalui ISO 9001:2015 |
Seluruh unit yang ada di Universitas |
surveilance ISO 9001:2015 |
Mempersiapkan surveilance ISO, melaksanakan surveilance ISO dan tindak lanjut hasil surveilance ISO. |
Sertifikat ISO 9001:2015 |
Juli 2019 |
12 |
Perjalanan Dinas |
Pendahuluan
Kedudukan Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) adalah sebuah perguruan tinggi swasta yang berdirinya (02 Mei 1980), UMG memiliki komitmen tinggi dalam penyelenggaraan program pendidikan tinggi mempersiapkan para lulusannya memasuki era global yang penuh tantangan dan kompetisi terbuka. di UMG diarahkan untuk menghasilkan lulusan dengan kualifikasi baik, sebagai warga negara yang cakap dalam memenuhi kebutuhan kehidupan masyarakat, selain itu UMG memiliki karakteristik untuk membangun masyarakat rasional dan ilmiah yang mampu mengembangkan dan memajukan kesejahteraan manusia.
Dalam melaksanakan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Universitas Muhammadiyah Gresik berusaha untuk menghasilkan mutu yang tinggi. Oleh karena itu upaya-upaya peningkatan mutu harus dilaksanakan oleh seluruh elemen yang bertanggungjawab dalam menghasilkan keluaran berbentuk layanan tri-dharma. Dalam konteks itu maka perlu dikeluarkan Pernyataan Mutu UMG 2011-2015 yang nantinya dijabarkan dalam Kebijakan Mutu UMG 2011-2015 yang berisi komitmen Universitas Muhammadiyah Gresik dalam menjaga mutu dan meningkatkan mutu secara berkelanjutan.
Kebijakan Mutu Universitas Muhammadiyah Gresik 2011-2015 diharapkan menjadi pegangan yang terbaik dalam melaksanakan proses penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Selain merupakan pilihan-pilihan pegangan yang terbaik, Kebijakan Mutu Universitas Muhammadiyah Gresik juga merupakan media komunitas yang berisi komitmen institusi untuk meningkatkan mutu secara berkelanjutan, terarah dan akuntabel. Kebijakan mutu ini dijabarkan lebih lanjut dengan penetapan berbagai indikator dan target-target yang revelan. Selain itu, melalui monitoring dan evaluasi internal akan dapat dipelihara dan dikembangkan langkah-langkah peningkatan mutu dan capaiannya.
Masalah mutu atau kualitas merupakan salah satu program penting yang ingin diwujudkan di Universitas Muhammadiyah Gresik ini. Sehubungan dengan hal tersebut perlu diterbitkan Pernyataan Mutu UMG. Pernyataan Mutu ini meliputi berbagai bidang yang menjadi kegiatan operasion. Sedangkan tujuan dari diterbitkannya Pernyataan Mutu ini ialah untuk digunakan sebagai rujukan bagi seluruh warga UMG dan kelembagaan yang ada di dalam lingkungan Universitas Muhammadiyah Gresik dalam melaksanakan tugasnya agar dapat menjadi akuntabel, selain itu dengan adanya pernyataan mutu ini, unit kerja menjadi memiliki panduan yang dapat digunakan sebagai pengendali utama untuk melakukan
perencanaan, penganggaran, pelaksanaan kegiatan, pemantauan dan evaluasi serta dalam mengatur pemanfaatan sumberdaya yang diperlukan. Berikut adalah pernyataan mutu yang ditetapkan :
Bidang Pendidikan
Program pendidikan yang ditawarkan oleh Universitas Muhammadiyah Gresik hendaknya memiliki mutu akademik yg sesuai dan didasarkan pada penelitian dan layanan kepada masyarakat yang dikembangkan.
Bidang Penelitian
Penyelenggaraan penelitian diarahkan untuk menerapkan, menyebarluaskan, mengembangkan, dan/atau memperkaya kasanah ilmu, teknologi, guna meningkatkan taraf hidup masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional, dalam rangka mengembangkan secara berkesinambungan universitas sebagai wadah masyarakat ilmiah.
Bidang Pengabdian Pada Masyarakat
Penyelenggaraan program pengabdian pada masyarakat bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional melalui layanan penerapan ilmu, teknologi.
Bidang Kemahasiswaan
Penyelenggaraan program dan kegiatan kemahasiswaan diarahkan untuk mewujudkan terciptanya peningkatan mutu pelayanan kemahasiswaan, peningkatan partisipasi dan prestasi mahasiswa dalam kegiatan ilmiah mahasiswa, serta peningkatan partisipasi dan prestasi mahasiswa dalam bidang bakat, minat di tingkat lokal, nasional maupun internasional.
Bidang Pengembangan Sumberdaya Manusia
Pengembangan sumberdaya manusia hendaknya terarah dan terencana guna mendukung pencapaian visi UMG melalui pelaksanaan program dan kegiatan yang bermutu. Sistem Manajemen Internal Universitas Muhammadiyah Gresik diarahkan pada sistem perencanaan dan anggaran yang berdasar pada kinerja dan target mutu yang akan dicapai serta perencanaan yang dibuat diupayakan agar layak dan dapat dilaksanakan secara tepat waktu, tepat sasaran, dan dapat dipertanggungjawabkan.
Kebijakan Mutu Universitas Muhammadiyah Gresik
Kebijakan Mutu Universitas Muhammadiyah Gresik yaitu Seluruh pimpinan dan staf bertekad untuk menyediakan layanan pendidikan berkualitas dalam mencetak SDM berakhlaq mulia serta memiliki kemampuan intelektual, kematangan kepribadian, memiliki keahlian, dan kemampuan komunikasi global, dengan selalu melaksanakan peningkatan secara berkesinambungan, demi tercapainya kesejahteraan umat manusia.