Kajian Bulanan Majelis dan Tajdid

kajian_bulanan.jpg (3.60 MB)

Gresik - Universitas Muhammadiyah Gresik menjadi tuan rumah pada acara kajian bulanan majelis dan tajdid. Acara ini dilaksanakan pada hari Sabtu (3/08) di Hall Sang Pencerah UMG. Acara ini merupakan acara rutin setiap bulan yang dilakukan di tempat yang berbeda-beda. Peserta yang datang di acara ini adalah seluruh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur. 

Pada acara ini terdapat 3 materi, materi yang pertama adalah "Tentang Kalender Islam Global" yang disampaikan oleh Agus Purwanto, DSc. Materi yang kedua adalah "Tuntunan Sholat Jama' Shalat Jumat dan Ashar" oleh Drs. Saifuddin Zaini, M.Pd. I. Materi ketiga adalah "Ibadah Qurban Sesuai HPT" oleh Dr. Achmad Zuhdi Dh. M.Fil,I.