Gresik, Gebyar menyambut bulan Suci Ramadhan Mahasiswa Fakultas Kesehatan menyelengarakan Festital Ramadhan 2025 (30/03/25). Acara ini diselengarakan di Halaman Utama Fakultas Kesehatan Universitas Muhammadiyah Gresik di Jl. Proklamasi No. 54.
Naila Shafidah Inayah selaku ketua pelaksana dalam kegiatan ini menyampaikan, Acara Festival Ramadhan 2025 ini bertujuan tidak hanya memberikan hiburan dan pengetahuan, tetapi juga untuk mempererat silaturahmi antara sesama mahasiswa dan dosen, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan, berbagi dengan sesama, dan memperdalam nilai-nilai spiritual yang terkandung dalam bulan Ramadhan. “ungkapnya.
Selama acara ini, kami akan mengadakan berbagai kegiatan yang bermanfaat, seperti berbagi takjil, bazar Ramadhan, lomba kreativitas mahasiswa, pameran kesehatan, live music dan masih banyak lainya. Naila berharap dengan adanya kegiatan-kegiatan ini, kita semua dapat lebih memaknai Ramadhan sebagai bulan yang tidak hanya berfokus pada ibadah pribadi, tetapi juga saling berbagi dan mendukung satu sama lain dalam kebersamaan.
Festital Ramadhan 2025 yang diselengarakan oleh mahasiswa Kesehatan ini di respon baik oleh warga sekitar. Salah satu warga mengatakan bahwa dengan adanya Festifal Ramadhan ini tidak hanya menyajikan jajanan untuk buka bersama, tetapi terdapat pemeriksaan kesehatan gratis, serta dapat mempererat ukhuwah di antara masyarakat dan mahasiswa serta dosen yang berada di kampus ini. Semoga dapat terus ada kegiatan ini ditahun – tahun yang akan datang “harapanya. (Humas-UMG).