Gresik, Universitas Muhammadiyah Gresik menyelenggarakan KKN semester Genap 2021-2022 dengan beragam pilihan tema disediakan oleh mahasiswa. Diantaranya adalah KKN Reguler BPN, KKN Reguler Bawean, KKN Tematik, dan KKN Mas (Muhammadiyah Aisyiyah). Dengan agenda pemberangkatan yang berbeda beda namun tujuan garis besar KKN Semester Genap tetaplah sama yakni menerjunkan mahasiswa ke masyarakat sehingga bisa mengaplikasikan ilmu yang didapatkan saat kuliah untuk kebermanfaatan pada masyarakat Kabupaten Gresik pada umumnya.
Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa dan dibimbing oleh DPL (Dosen Pembimbing Lapangan) yang berlokasi di desa maupun pedukuhan. Kegiatan ini dapat dilakukan bagi mahasiswa yang menempuh bagian akhir dari program pendidikan S-1 dengan ketentuan sedang menempuh 110 SKS dan untuk D3 sedang menempuh 90 SKS. Program ini bersifat wajib bagi semua mahasiswa, karena universitas mempercayai bahwa program ini mampu mendorong empati mahasiswa, dan dapat memberikan sumbangan bagi penyelesaian persoalan yang ada di masyarakat, sehingga melalui belajar bersamasama dengan masyarakat, akan banyak hal baru yang ditemukan mahasiswa.
Tema pada pelaksaan KKN adalah “Pemberdayaan Masyarakat dalam Rangka Penguatan Ekonomi Desa”. KKN Reguler : 14 Desa pada Kecamatan Balongpanggang, 10 Desa pada Kecamatan Benjeng, 3 Desa pada Kecamatan Sangkapura (Bawean). KKN Tematik : 18 Desa pada Kecamatan Balongpanggang, 10 Desa pada Kecamatan Benjeng.
Program Kuliah Kerja Nyata Universitas Muhammadiyah Gresik adalah working with community dengan paradigma empowerment, meliputi: 1. Program Kerja Kelompok/Umum (Wajib) Yaitu: Pemberdayaan Masyarakat dalam Rangka Penguatan Ekonomi Desa. 2. Program kerja Per Program Studi (Wajib) Yaitu: Sesuai Bidang Ilmu/Program Studi yang diaplikasikan sesuai kebutuhan Desa (Bidang Sosial, Ekonomi, Kesehatan, Hukum, Pendidikan, Teknik, Psikologi, Pertanian, Agama).
Materi yang diberikan pada saat pembekalan diawali dengan pemahaman hakekat pelaksanaan KKN, pengenalan kondisi tempat yang menjadi lokasi KKN, sampai pada materi kegiatan sebagai tambahan yang diperlukan selama KKN berlangsung. Pada dasarnyamateri yang diberikan hanyalah stimulan yang mengarah padatema kegiatan KKN yang telah ditetapkan, sebagai tambahan ilmu dengan sasaran agar program KKN terarah sesuai dengan luaran yang diinginkan.
Total Peserta KKN Semester Genap T.A 2021-2022, adalah 479 mahasiswa yang tersebar di seluruh prodi di lingkungan Universitas Muhammadiyah Gresik. Tujuan KKN adalah menumbuh kembangkan minat mahasiswa dalam mengabdikan ilmunya kepada masyarakat melalui karya-karya inovatif yang berkualitas.
Bidang inti keilmuan atau bidang utama yaitu kegiatan yang berkaitan dengan program studi atau bidang ilmu yang serumpun dengan program studi. Setiap mahasiswa dalam kelompok wajib melakukan kegiatan ini bersama dengan mahasiswa yang mempunyai latar belakang program studi yang sama, sebagai peran utama dalam pelaksanaan KKN program inti pada lokasi yang ditempati (HUMAS UMG)