Gresik, Berbagai atraksi digelar untuk menyemarakkan peringatan Milad Muhammadiyah Ke - 112 tahun 2024 ini. Diantaranya, Universitas Muhammadiyah Gresik membagikan makanan sehat dan bergizi kepada siswa SD Muhammadiyah 2 GKB (16/11/24). Program pemberian makan bergizi yang digaungkan oleh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur dalam menyemarakkan Milad Ke-112 Muhammadiyah, dan disambut antusias oleh daerah-daerah, tak terkecuali Universitas Muhammadiyah Gresik.
Pembagian makanan bergizi juga dilakukan UMG kepada SD Muhammadiyah 2 GKB. Menurut Kepala Sekolah Fauzuddin Ahmad ratusan kotak makan bergizi yang diberikan oleh UMG telah diterima dengan baik, dan diberikan untuk siswa, sekolah, guru, dan masyarakat sekitar yang berada di lingkungan sekolah. Fauzuddin mengatakan bahwa berterima kasih kepada UMG, semoga UMG semakin berkembang dan memberi kebermanfaatan untuk umat. Amin. “Tuturnnya.
Menurut Suwarno, SE., M.Si. Selaku Wakil Rektor III Universitas Muhammadiyah Gresik, mengatakan ini salah satu bentuk komitmen kami untuk terus berpartisipasi menyukseskan program yang digagas Muhammadiyah. Sejak awal mendapatkan kabar pembagian makan bergizi ini kami langsung merespons cepat dengan menyiapkan segala kebutuhan yang diperlukan. Peringatan Milad Ke-112 Muhammadiyah ini juga diharapkan dapat menjadi pengingat bagi seluruh warga Muhammadiyah akan pentingnya peran serta organisasi ini dalam memajukan kesejahteraan umat dan membangun Indonesia yang lebih baik, adil, dan sejahtera. “Ujarnya. (Humas-UMG)