GELAR RAPAT KERJA TA 2023-2024, BPH UMG INGATKAN UNTUK BEKERJA DENGAN HATI

Gresik, Rektorat Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) bersama jajaran pimpinan mengadakan Rapat Kerja untuk Tahun Anggaran 2023-2024 bertempat di Hotel Golden Holland Resort Batu, Kamis (31/07) hingga Jum’at (01/08). Selain Rektorat, rapat kerja ini dihadiri oleh pimpinan setingkat Direktur Direktorat, Kepala Biro, Kepala UPT, Dekan dan Kepala Program Studi di lingkungan UMG. Selain itu, hadir pula Badan Pembina Harian yakni Prof. Dr. Biyanto, M.Ag.

raker2.jpg (202 KB)

Rektor UMG, Nadhirotul Laily, S.Psi., M.Psi., Ph. D, Psikolog., dalam sambutannya menyampaikan bahwa rapat kerja yang diadakan selama dua hari kerja ini adalah agenda tahunan yang diadakan dengan tujuan untuk mengevaluasi kinerja selama satu tahun sebelumnya dan juga untuk merancang kegiatan yang akan dilakukan satu tahun. “Target yang wajib dicapai untuk satu tahun kedepan adalah kita dapat menyelesaikan perumusan Rencana strategi (Renstra) yang akan menjadi menjadi acuan dalam penyusunan rencana kerja masing-masing unit,” sebutnya. Selain itu, dirinya juga menyebut bahwa target lainnya adalah dapat terlaksananya program kerja prioritas unit demi mewujudkan visi misi kampus.

raker3.jpg (159 KB)

Senada yang disampaikan oleh Rektor, Prof. Biyanto, salah satu BPH yang hadir dalam rapat kerja ini juga menyampaikan pentingnya menyusun program kerja yang tidak melenceng dari visi misi kampus. Selain itu, Prof. Biyanto juga mengingatkan bahwa UMG akan mampu bangkit dari masa sesulit apapun jika seluruh pihak pimpinan bersedia duduk bersama menyelesaikan segala permasalahan dengan menggunakan hati. Begitupun dalam melakukan pekerjaan, dirinya berharap bahwa pimpinan mampu memberi contoh melakukan pekerjaan dengan ikhlas dan dari hati sehingga akan tercapai hasil yang baik dalam kegiatan apapun yang dilakukan.

Dalam rapat kerja ini, seluruh pimpinan dari masing-masing bidang melakukan evaluasi hasil kerja pada Tahun Anggaran 2022-2023 serta menjelaskan rencana program kerja yang akan dilaksanakan selama satu tahun kedepannya pada Tahun Anggaran 2023-2024. Selain itu, dalam rapat kerja ini Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat memberikan penghargaan UMG Sinta Award 2023 sebagai bentuk penghargaan pada dosen-dosen yang memiliki skor Sinta tinggi di lingkungan UMG. (Humas UMG)

raker4.jpg (201 KB)