PENINGKATAN PEMBERDAYAAN BUNDA PUSPA DESA DUDUK SAMPEYAN OLEH REKTOR UMG  

Gresik, Rektor Universitas Muhammadiyah Gresik, Nadhirotul Laily, S.Psi., M.Psi., Ph.D, Psikolog buka kegiatan Pembelajaran Bunda Puspa (Bantuan Untuk Pemberdayaan Perempuan Usaha dan Pendidikan Anak) di Balai Desa DudukSampeyan, Kecamatan Duduksampeyan, Selasa (25/6/24). Kegiatan ini merupakan implementasi dari salah satu misi yang diusung Bupati dan Wakil Bupati Gresik yaitu 9 Prioritas Tematik atau Nawa Karsa yang menjadi nafas pembangunan menuju Gresik Baru yakni Gresik Seger (Sejahtera, Bahagia dan Berdikari).

Didampingi oleh Abdul Aziz, Sekdes Dusuk Sampeyan, dan dr. Riadotus Sholihah (ketua forum puspa pinatih) acara ini sukses dilaksanakan dan dapatkan respon positif serta antusias dari warganya. Diikuti lebih dari 30 warga yang terdiri dari Ibu rumah tangga dari Desa Duduksampeyan.

bunda puspa.jpeg (231 KB) 

Abdul Aziz, Sekdes Dusuk Sampeyan ungkapkan rasa senangnya atas terlaksananya bunda puspa di desanya. Ia katakan juga bahwa program ini sangat baik untuk menunjang kemandirian.  Selamat belajar, selamat mengikuti kegiatan semoga bisa mendapatkan ilmu yg bermanfaat dari pemateri" yang hadir pada hari ini. Kedepannya program ini diharapkan dapat membantu kualitas kondisi keluarga dari para warganya. "Ini merupakan terobosan yang luar biasa, kami merasa berbangga hati dan merasa senang dengan adanya program bunda puspa ini," ucapnya. "Kita berharap dengan adanya bunda puspa ini kedepan ibu-ibu bisa (lebih) tangguh" tambah Aziz

bundapuspa1.jpeg (289 KB) 

Rektor UMG, Nadhirotul Laily terangkan juga bahwa kualitas psikologis keluarga menjadi penting untuk menciptakan suasana keluarga yang Tangguh, harmonis dan Bahagia. "Ketahanan Sosiopsikologis Keluarga menjadi sangat penting. Kemampuan  untuk bertahan dan beradaptasi terhadap berbagai kondisi sangat penting dimiliki oleh keluarga agar bisa tercipta keluarga yang tangguh dan bahagia" ucap Rektor Laily.

bundapuspa2.jpeg (205 KB) 

Dalam kaitannya dengan Bunda Puspa, Laily sampaikan program ini akan jadi satu landasan untuk perempuan bisa hidup secara mandiri dan sejahtera. "Dengan adanya kegiatan sekarang ini yaitu Bunda Puspa, nantinya akan memberikan harapan kepada ibu ibu semua untuk menjadi perempuan yang (lebih) kuat dan tangguh," terangnya.  (Humas UMG)